Kerusakan TV Slim Polytron PS-52UV60RG

Polytron Slim PS-52UV60RG

Cara mengetahui kerusakan protec setelah muncul logo TV Slim Polytron PS-52UV60RG. Kerusakan pada televisi polytron ini diawali dengan matinya televisi secara mendadak saat ditonton. Ketika kerusakan pertama muncul lebih dari 3 jam, mati dengan sendirinya, lalu menyala dan bisa hidup normal kembali. Seiring waktu secara bertahap menjadi kurang dari 30 menit. Terakhir di nyalakan pagi hari hanya sampai keluar logo Polytron lalu mati dengan lampu kontrol merah, saat di tekan tombol power tv tidak bisa hidup lagi. Sering ditemukan kerusakan pada televisi merk polytron dengan tipe ini dan lainnya dengan kerusakan yang sama.

Kerusakan protec pada televisi slim Polytron PS-52UV60RG dipengaruhi karena bagian blok yang tidak berfungsi normal atau lemah. Proteksi sistem ini dimaksudkan agar ketika komponen rusak, komponen lain terlindungi atau tidak menyebar ke yang lain. Cara mengatasi tidak harus melepas jalur protec dan lebih mudah melepas jalu protec agar televisi bisa menyala saat ada kerusakan. Lebih mudah untuk mengetahui blog mana yang rusak dan tentunya ada resiko kerusakan menyebar, melepaskan protec adalah pilihan terakhir jika tahap kerusakan sulit ditemukan. Untuk perbaikan saya sarankan tanpa melepas jalu protec terlebih dahulu.

Berikut langkah-langkah mencari kerusakan pada televisi protec slim Polytron PS-52UV60RG tanpa harus melepas jalur protec.

  1. Cek mulai dari start atau nyalakan televisi, cek saat tidak protektif (sebelum proteksi) dan setelah proteksi harus di start lagi dengan cara di hidupkan kembali.
  2. Periksa output regulator pada tegangan 5 Volt. Pastikan normal.
  3. Periksa catu daya sekunder pada elko, lepaskan elko satu per satu dan periksa menggunakan elko tester, pastikan tidak ada yang lemah.
  4. Periksa bagian fisik flyback dari kebocoran.
  5. Uji tegangan pada bagian vertikal, -12 volt dan +12 volt pastikan normal.
  6. Nyalakan televisi setelah start protec tv matikan dan nyalakan berulang kali sambil mengecek suhu vertikal apakah panas. Jika panas melebihi setelah beberapa kali menyala, ganti ic dengan yang baru. Untuk ic slim harus mengguanakan yang asli dengan tipe LA 78141.
  7. Lepas semua elko di blok bagian vertikal. Test semuanya dan pastikan normal sesuai ukuran body elko.

Dari kasus yang dicek kali ini, ternyata kerusakannya ada pada kelemahan elko di vertikal. Kerusakan dengan penurunan kualitas elko pada C402 dengan nilai 1 uf 50 volt. Jika ada kerusakan dengan jenis yang sama di televisi Anda, silakan coba cara ini. Jika stok elko 1 uf 50 volt Anda tidak ada, Anda bisa menggantinya dengan ukuran 2.2 uf 50 volt tanpa ada perubahan pada hasil gambar. Pastikan kualitas elko bagus atau Anda bisa mencari kanibal pada mesin televisi bekas, dan pastikan cek terlebih dahulu menggunakan elko tester sebelum digunakan.

Tinggalkan komentar